span.fullpost {display:inline;}

16 September 2009

Menkes Terima Nominator Lomba Sekolah Sehat

Rabu, 15 agustus 2007, Menteri Kesehatan Dr. dr. Siti Fadilah Supari menerima 24 nominator pemenang Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional Tahun 2007. Nominator berasal dari berbagai tingkatan sekolah TK/Raudhatul Athfal, SD/Madrasah Ibtidaiyah, SMP/Madrasah Tsanawiyah sampai SMU/SMK/Madrasah Aliyah dari berbagai propinsi di Indonesia.
Dalam sambutannya, Menkes menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada para nominator lomba karena Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) merupakan ujung tombak pemberdayaan masyarakat agar berperilaku hidup bersih dan sehat. Menurut Menkes, saat ini di Indonesia terdapat lebih dari 250.000 sekolah negeri, swasta maupun sekolah agama dari berbagai tingkatan. Kalau setiap sekolah memiliki 20 kader kesehatan saja, maka akan ada 5 juta kader kesehatan yang dapat membantu terlaksananya dua strategi utama Depkes yaitu menggerakkan dan pemberdayaan masyarakat untuk hidup sehat, serta surveilans monitoring dan informasi kesehatan.
Menurut Menkes melalui program UKS, derajat kesehatan serta kebiasaan perilaku hidup sehat anak usia sekolah dapat ditingkatan. Misalnya dengan menjaga lingkungan sekolah dan sekitarnya misalnya tidak membuang sampah sembarangan atau dapat juga melaporkan ke pihak berwenang bila menemukan gizi buruk di lingkungan sekitar sekolah.
Sebagaimana diketahui saat ini jumlah anak sekolah diperkirakan mencapai 30% dari total penduduk Indonesia atau sekitar 73 juta orang. Dengan jumlah sebesar ini, maka masalah kesehatan yang dihadapi anak usia sekolah tentu sangat kompleks dan bervariasi.
Menkes mencontohkan, pada anak usia TK dan SD masalah yang dihadapi biasanya berkaitan dengan kebiasaan berperilaku hidup bersih dan sehat seperti kebiasaan cuci tangan pakai sabun, potong kuku, dan gosok gigi. Sementara masalah kesehatan pada remaja berkaitan dengan perilaku berisiko seperti penyalahgunaan Napza, kehamilan yang tak diinginkan, abortus yang tidak aman, infeksi menular seksual termasuk HIV/AIDS dan lain-lain.
Dalam acara Penerimaan Pemenang Lomba Sekolah Sehat tahun 2007, Menkes Siti Fadilah menyampaikan rasa terima kasih khususnya kepada Kepala Sekolah dan Tim Pembina UKS yang telah berperan dalam mengembangkan UKS bagi kesehatan siswa. Menkes berharap pembinaan yang telah dilakukan baik oleh Pusat, Propinsi maupun Kabupaten/Kota terhadap sekolah-sekolah tidak terbatas pada lomba saja, tetapi juga pada pembinaan yang lebih mendasar yaitu mengembangkan program UKS hingga manfaatnya dapat benar-benar dirasakan tidak saja oleh sekolah tetapi juga oleh masyarakat sekitar sekolah.
Menkes menilai, para nominator adalah ujung tombak pelaksanaan UKS di lapangan yang telah bekerja dengan sungguh-sungguh sehingga memungkinkan UKS-nya dinilai paling baik di propinsi masing-masing. Menkes berpesan agar sekembalinya ke daerah masing-masing, para pemenang akan bekerja lebih giat dalam membina dan mengembangkan UKS di tempatnya.
Adapun Nominator Pemenang Lomba Sekolah Sehat Tahun 2007 untuk tingkat Taman Kanak-kanak adalah TK Islam Fathia Kota Sukabumi, TK Al Muslim Kab. Sidoarjo, TK Pertiwi Padang Panjang Kota Padang, TK Negeri Pembina Kab. Brebes, Raudathul Athfal Al Irsyad Kab. Hulu Sungai Utara dan TK Al Azhar Kab. Ogan Komering Ilir.
Nominator untuk tingkat Sekolah Dasar adalah SD Cipenengah Kota Sukabumi, SD Islam Cikal Harapan Kab. Tangerang, SD Negeri Tunjung Sekar Kota Malang, SD Negeri Maria Kab. Bima, SD Negeri Pulo 07 Jakarta Selatan dan SD Negeri 5 Kab. Tabanan.
Untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama adalah SMP Negeri I Selomerto Kab. Bondowoso, SMP Negeri 7 Bandung, SMP Muhammmadiyah 1 Yogyakarta, SMP Negeri 103 Jakarta Timur, SMP Negeri 1 Kota Kediri, dan SMP Negeri 4 Kota Metro.
Sementara nominator di tingkat Sekolah Menengah Atas adalah SMK Negeri 2 Kota Sukabumi, Madrasah Aliyah Negeri 3 Kota Malang, SMA Negeri 21 Jakarta Timur, SMK Negeri 1 Sekayu Kab. Musi Banyu Asin, SMA Negeri Jekulo Kab. Kudus dan SMA Negeri 1 Sawah Lunto.
Bagi Pemenang Lomba Sekolah Sehat Tingkat Nasional diikutkan dalam berbagai kegiatan kenegaraan dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI.
Berita ini disiarkan oleh Pusat Komunikasi Publik Setjen Depkes. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi melalui nomor telepon/faks: 021-522 3002 atau alamat e-mail puskom.depkes@gmail.com.


0 komentar: